UNTUK PERTAMA KALI….PASUKAN SURIA MERDEKA SIAP MENGUASAI KOTA

Selasa 12 February 2013

Gensyiah : komandan pejuang Suriah menginformasikan bahwa para pejuang Suria sedang melakukan operasi besar-besaran untuk menguasai kota strategis Deir al-Zour di bagian timur Suriah, setelah mengusir pasukan pemerintah dari daerah minyak yang mengitarinya.

Para pengamat percaya bahwa jika pejuang berhasil maka mereka akan menguasai seluruh provinsi untuk pertama kalinya selama revolusi yang meletus melawan Bashar al-Assad sejak 22 bulan lalu.
Dan Ibrahim Abu Bakar komandan brigade Qadisiyah yang kuat mengatakan: “Pasukan kami dengan didukung aktivis islam dari front al-Nashrah dan pejuang Arab mengepung Deir ez-Zor dari empat penjuru termasuk dalam operasi.”
kantor berita Reuters mengabarkan dari Deir al-Zour melalui perangkat lunak Skype untuk berkomunikasi di Internet: “pedesaan berhasil dibebaskan dan tidak tersisa propinsi (Deir al-Zour) kecuali hanya kota itu sendiri, dan semua brigade yang terlibat dalam hal ini, dan semuanya bertanggung jawab tentang sisi timur kota.”

kantor berita ini mencatat bahwa kota Deir al-Zour memanjang dari perbatasan dengan Irak di bagian selatan sepanjang Sungai Efrat ke arah utara, dan dihuni oleh suku-suku Muslim Sunni pendukung para pejuang Suriah.

seorang pejuang dari Brigade Abu Bakar mengatakan: “pejuang oposisi memulai tahap pertama dari proses pembebasan itu dengan tembakan tank ke arah tiga sasaran militer di dalam kota dan mengepung benteng terakhir bagi Angkatan Darat pihak pemerintah.”

pejuang yang mengaku bernama Abu Mazen tersebut menambahkan: “pejuang sekarang ini mengepung Brigade 113 dari tentara Suriah, yaitu titik terakhir di pedesaan sebelum untuk fokus sepenuhnya pada kota.”

dia menambahkan: “ketika pasukan pejuang berhasil membebaskan kota maka beberapa brigade akan tetap tinggal di kota itu sedangkan sisanya akan pergi ke arah Damaskus.”

(Visited 1 visits today)

Leave a Reply

*